Sunrise di Bukit Kuneer dan Pesona Kebun Teh
Sunrise di Bukit Kuneer dan Pesona Kebun Teh. Mengulas tempat wisata di Malang memang tidak ada habisnya. Mulai dari tempat-tempat camping di Malang hingga tempat wisata buatan seperti Jatim Park, Museum Angkut, BNS, dan lain-lain.
Nah, kali ini, masih sambil membersamai putri kecil kami,
saya akan sedikit mengulas salah satu agrowisata yang populer di Malang yaitu
Kebun Teh Wonosari. Satu-satunya kebun teh yang ada di Kabupaten Malang. Berikut
ulasannya.
Kebun Teh Wonosari (doc.jejakruang.com |
Pesona Kebun Teh Wonosari Malang yang Instagramable
Perkebunan Teh Wonosari yang dikelola oleh PTPN XII ini memang satu-satunya perkebunan teh yang ada di Kabupaten Malang. Udaranya yang sejuk serta hamparan kebun teh yang luas memberikan daya tarik tersendiri. Selain sebagai penghasil teh, perkebunan teh ini juga menjadi jujugan wisatawan.
Kebun Teh Wonosari (doc.jejakruang.com) |
Hamparan kebun teh yang ada di Wonosari ini menawarkan pemandangan yang Instagramable. Pengunjung dapat berswafoto di antara
kebun teh dan berjalan-jalan keliling di sela-sela tanaman teh. Sepanjang rute teawalk
pengunjung bisa selfie di spot-spot yang sudah disediakan.
Di Wisata Agro Wonosari anda juga bisa mencoba beberapa
wahana, seperti kuda wisata, ATV, Mobil Jeep, motor trail, kereta kelinci, kolam
renang, rumah kelinci, sepeda gunung, flying fox, scooter, sepeda listrik, tour
pabrik teh, dan beberapa arena bermain lainnya.
Wahana Wisata Agro Wonosari (doc.jejakruang.com) |
Di Wisata Agro Wonosari anda juga bisa camping bersama keluarga. Di Wisata Agro Wonosari
disediakan camping ground dan Campervan ground. Lengkap dengan fasilitasnya,
seperti toilet dan air bersih, penerangan dan power source.
Spot Instagramable di Bukit Kuneer
Jalur Bukit Kuneer (doc.jejakruang.com) |
Di bukit Kuneer terdapat gardu pandang dan jembatan di atas
kebun teh. Di sinilah anda dapat mengabadikan momen indah. Sebuah pemandangan alam
ciptaan Tuhan yang patut disyukuri dan ditafakkuri.
Untuk sampai di Bukit Kuneer anda bisa menyewa Jeep atau
menyewa Motor Trail. Atau bisa juga berjalan kaki. Jarak bukit Kuneer dengan
lokasi hotel atau cottage sekitar 2,5 KM. Sekitar 35 menit perjalananan tanpa
berhenti selfi. He he …
Jalur Bukit Kuneer (doc.jejakruang.com) |
Lokasi dan Tiket Masuk Bukit Kuneer
Lokasi Bukit Kuneer sebenarnya masih satu lokasi dengan Wisata
Agro Wonosari. Jaraknya sekitar 2,5 KM
dari pabrik pengolahan daun teh Wonosari.
Lokasi Wisata Agro Wonosari sendiri berada di Jl. Desa Toyo
Marto No. 802, Bodean Putuk, Toyomarto, Singosari, Malang, Jawa Timur. Sekitar 8
KM dari pintu keluar tol Lawang.
Untuk tiket masuk di hari biasa dikenakan Rp15.000/orang. Sedangkan
pada akhir pekan dan hari libur Rp20.000/orang. Untuk parkir kendaraan mobil Rp10.000/kendaraan
dan Rp5000 untuk sepeda motor. Bagi pengunjung yang bermalam di hotel atau
camping, tiket masuk dan parkir kendaraan sudah termasuk dari biaya hotel atau
camping ground.
Hotel Rollaas Wonosari (doc.jejakruang.com) |
Ohya. Di WAW ini juga terdapat hotel dan cottage. Jadi, jika anda datang dari jauh bisa bermalam di sini. Harga sewa kamarnya mulai harga Rp325.000 sampai Rp700.000/kamar. Sedangkan untuk sewa cottagenya mulai harga Rp575.000-Rp2.200.000/cottage. Tergantung jumlah kamar dan fasilitasnya.
Di dalam Wisata Agro Wonosari juga terdapat café dan resort, serta foodcourt yang menjual berbagai jenis makanan dan minuman. Minimarket juga ada. So, anda tidak perlu khawatir untuk
mencari makan atau minuman, dan juga oleh-oleh khas Wonosari.
Ok guys, demikian ulasan singkat tentang WAW. Semoga bermanfaat. Jangan lupa, dimanapun anda berada, jangan lupa jaga kebersihan, buanglah sampah pada tempatnya. Agar alam semesta ini tetap indah. (04/06)
Terima kasih infonya pak guru, tempat e asik ketok e untuk di kunjungi
ReplyDelete