Camping di Pantai Remen, Pantai di Tuban Yang Memiliki Daya Tarik Berbeda dari Pantai Lainnya
Di Kabupaten Tuban ada beberapa wisata pantai yang menarik, misalnya Pantai Sumur Pawon, Pantai Panduri Tanjung Awar-awar, Pantai Cemara Sugihwaras, dan lain-lain. Tapi menurut saya Pantai Remen Tuban ini berbeda dengan pantai-pantai lainnya.
Apa saja Daya Tarik dari Pantai Remen Tuban?
1. Pantai yang Berpasir Putih
Pantai Pasir Putih merupakan julukan dari Pantai Remen. Dijuluki demikian karena pantai ini adalah satu-satunya pantai yang pasirnya berwarna putih. Hal ini berbeda dengan pantai yang lain di Tuban yang berwarna coklat. Selain itu air lautnya juga bening dan terlihat biru terkena pantulan dari birunya langit.2. Hutan Cemara Yang Rindang
Sepanjang area wisata pantai ditanami pohon cemara. Pohon cemara tumbuh subur membentuk hutan di tepi pantai. Di antara pohon cemara ini pengunjung dapat menikmati semilir angin sambil menikmati makanan yang dibawa dari rumah atau membeli dari warung-warung yang ada di lokasi wisata.3. Terdapat Laguna Di Tepi Pantai
Daya tarik lainnya dari pantai ini adalah terdapat kubangan air yang luas di pinggir pantai atau disebut laguna dengan kedalaman setinggi dada orang dewasa. Laguna ini berwarna hijau karena pantulan pohon cemara dan juga tumbuhan laut lainnya.4. Terdapat Wahana Perahu Angsa
Laguna yang luas membuat pengelola melakukan pengembangan dengan menambah wahana berupa perahu angsa atau perahu bebek. Sehingga wisata pantai Remen semakin ramah anak.Untuk dapat bermain perahu angsa, pengunjung cukup menyewanya dengan harga Rp. 15.000/perahu dengan durasi secapeknya kaki mengayuh. Begitu jawab penjaga perahu sambil tertawa ramah ketika penulis bertanya.
5. Tersedia Warung dengan Menu Bervariasi
Di antara hutan cemara juga terdapat banyak warung-warung yang menyediakan makanan maupun minuman. Pengunjung dapat menikmati makanan sambil lesehan atau duduk di kursi-kursi yang disediakan oleh pengelola warung.6. Lokasi Mudah Dijangkau dan Tempat Parkir Luas
Akses menuju pantai cukup mudah. Jalan yang lebar dan tidak banyak belokan, serta sudah beraspal memudahkan kendaraan besar seperti bus atau kendaraan lainnya bisa lewat dengan mudah dan aman.Selain itu, area parkir juga luas. Meskipun area parkir mobil belum tertata rapi, masih berupa tanah namun masih cukup aman. Semoga kedepan ada pengembangan untuk area parkir.
7. Lokasi Ramah untuk Camping Keluarga
Area hutan cemara yang luas menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang akan berkemah. Pengunjung dapat berkemah bersama keluarga di antara pohon cemara yang teduh.Selain itu, di area wisata juga banyak tersedia kamar mandi dan toilet serta saluran listrik. Pengunjung tinggal membawa kabel tambahan atau kabel roll untuk penerangan atau untuk kebutuhan lainnya.
Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk Pantai Pasir Putih Remen
Lokasi Wisata Pantai Pasir Putih berada di Desa Remen, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban. Sekitar 20 KM dari Kota Tuban atau sekitar 40 menit bila dijangkau dengan kendaraan roda empat dengan lalu lintas normal.Wisata Pantai Remen dibuka mulai pukul 06.30-17.00 WIB. Sedangkan untuk tiket masuknya gratis. Pengunjung hanya ditarik karcis parkir sesuai jenis kendaraannya saja. Untuk sepeda motor Rp. 5.000/motor. Mobil Rp. 15.000/mobil. Mobil Elf Rp. 25.000/elf. Mini Bus Rp. 75.000/minibus, dan Bus Besar Rp. 100.000/bus.
Nah, bagi pengunjung yang akan camping dan bermalam dikenakan biaya tambahan. Dengan tiket mulai Rp. 50.000-150.000/rombongan, tergantung jumlah orangnya.
Demikian ulasan dan daya tarik Wisata Pantai Pasir Putih Remen, wisata pantai yang menarik, hemat di kantong, dan mudah dijangkau. Anda cukup membayar parkir dan membawa rombongan sebanyak-banyaknya.
Oke guys, mari kita dukung wisata pantai Tuban dengan ikut serta menjaga pantainya. Jagalah kebersihan, buanglah sampah pada tempatnya. Semoga bermanfaat.
Alhamdulillah tambah wawasan tempat rekreasi dibuat tuban
ReplyDelete